Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Keutamaan Rasulullah SAW

KH. Zaki Muhammad

Pengajian Khusus Ramadhan merupakan kegiatan rutin yang dilangsungkan di PP. Al Munawwir Komplek L selama menjalankan ibadah puasa. Setiap hari selama bulan puasa, para santri mengikuti kegiatan tersebut.

Pada malam 5 Ramadhan, sebagaimana rutinitas bahwa pengajian diampu oleh KH. Zaki Muhammad yang mengajar kitab Targibun Nabawi. Pada kesempatan tersebut, beliau menceritakan kepada para santri tentang betapa maha dahsyatnya sosok Rasulullah SAW.

‘’Rasulullah itu diciptakan oleh Allah SWT sebagai aktor tunggal. Sedangkan yang lain hanya sebagai figurannya,’’ ucap beliau.

Kemudian, beliau menjelaskan bahwasanya memang sudah mahsyur bahwa alam semesta ini ada berkat kehadiran Baginda Nabi Muhammad SAW. Adanya ciptaan yang lain yang dibuat Allah SWT hanya untuk menunjang keberadaan Kanjeng Nabi.

‘’Diibaratkan, Rasul itu ibarat lampu. Maka untuk membuat sebuah lampu dibutuhkan pabrik, aksesoris, dan lain sebagainya,’’ beliau memberi perumpamaan.

Dari penyampaian beliau, semakin menyadarkan kita betapa agungnya sosok Rasulullah SAW. Bahkan diibaratkan lagi menurut Pak Zaki—panggilan akrab beliau, bahwa Rasul itu bagai sebuah batu akik yang berkilau dan tentunya paling berharga. Sedangkan yang lainnya hanya berupa bagian yang mengelilingi cincin tersebut.

Keagungan sosok beliau tentunya membuat kita semakin bangga menjadi pengikutnya. Oleh karena itu, mari kita perbanyak membaca sholawat kepadanya. Semoga kelak kita semua mendapat syafaat Rasulullah SAW. Aamiin yaa Robbal Alamiin.

 

Leave a Comment

0.0/5