Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Semarak Menjelang Haul: Komplek L Gelar 4 Majelis Takhtiman Al-Qur’an

Semarak kegiatan menjelang Haul Almaghfurlah KH. M. Munawwir bin Abdullah Rosyad ke-83 yang akan dilaksanakan pada hari Kamis, 13 Januari 2022 M / 11 Jumadil Akhir 1443 H di Pondok Pesantren Al-Munawwir Krapyak Yogyakarta kini dapat dirasakan oleh seluruh santri di pelbagai komplek Al-Munawwir, terutama di Pondok Pesantren Al-Munawwir Komplek L.

Berbeda dengan haul sebelumnya, nuansa haul ke-83 kali ini akan sedikit berbeda, pasalnya setelah penantian tiga tahun dilanda pandemi yang berlangsung secara masif, sekarang Komplek L mampu menggelar Haflah Khatmil Qur’an sekaligus acara Majelis Haul yang akan dilaksanakan pada hari Kamis, 13 Januari 2022 M di siang hari. Di mana sebelumnya Haflah Khatmil Qur’an di Komplek L rutin dilakukan setiap dua tahun sekali.

Sebelum menginjak acara puncak itu, Pondok Pesantren Al-Munawwir Komplek L telah melewati berbagai rangkaian acara yang dilakukan oleh santri-santri Komplek L sendiri. Di mulai pada hari Ahad (09/01), para santri melakukan kegiatan Ro’an Akbar (bersih-bersih) di lingkungan pondok Komplek L sebagai bentuk hurmat menyambut Haul Muassis Pondok Pesantren Al-Munawwir dan para Tamu Undangan yang akan menghadiri acara Haflah Khatmil Qur’an.

Bahkan jauh sebelum kegiatan ini berlangsung, panitia Haul bersamai dengan para santri melakukan pengecatan bangunan pondok di Komplek L, di antaranya Mushola pondok, rumah Pengasuh (Ndalem), dan area depan pondok. Berbagai tenaga dan pikiran telah dicurahkan demi kesuksesan acara Haul ke-83 dan Haflah Khatmil Qur’an. Undangan haul pun telah disebar ke seluruh Ahlen (keluarga) Al-Munawwir, para Alumni Komplek L, dan wali santri calon Khatmil Qur’an.

Gambar 1. Kegiatan Takhtiman di Mushola.
Gambar 2. Takhtiman di Gedung Baru Lantai 2.
Gambar 3. Takhtiman di Ndalem Bu Zuhri.
Gambar 4. Takhtiman di Gedung Villa Lantai 2.

Kemudian pada malam harinya, Komplek L menggelar 4 Majelis Takhtiman Al-Qur’an yang disebar diberbagai tempat, yaitu: Mushola Al-Mubarok, Ndalem Bu Zuhri, Gedung Baru lantai 2, dan Gedung Villa lantai 2. Teknis pelaksanaannya adalah setiap santri yang terjadwal membaca Al-Qur’an 1 juz sementara santri lainnya menyimak bacaan juz yang dibaca. Begitu seterusnya hingga mencapai 30 juz.

Acara Takhtiman Al-Qur’an ini terus berlangsung sampai hari Senin (10/01) menjelang Maghrib. Selepas jama’ah Shalat Isya’ seluruh santri serentak memadati area Mushola Al-Mubarok untuk mengikuti pembacaan Khataman dan Doa Al-Qur’an yang dipimpin langsung oleh KH. M. Munawwar Ahmad selaku pengasuh Pondok Pesantren Al-Munawwir Komplek L.

Gambar 5. Doa oleh Romo KH. M. Munawwar Ahmad.

Selama menjelang Haul KH. M. Munawwir ke-83, calon khatimin komplek L, baik Bil-Hifdzi, Bin-Nadzri, dan Juz ‘Amma sudah melakukan persiapan simulasi khataman Al-Qur’an, tempat latihan calon khatimin kini sudah di atas panggung yang semula di depan Mushola Al-Mubarok. Pelatihan khataman ini dilakukan pada malam hari, meski rasa lelah dan capek, para calon khatimin tetap mengikuti simulasi khataman tersenut. Di samping dorongan Pengasuh pondok, juga hal ini membuktikan antusias para calon khatimin dalam memeriahkan Haul dan Haflah Khatmil Qur’an.

Harapan kita semua adalah semoga acara haul ke-83 kali ini diberikan kelancaran dan kemudahan hingga acara puncak berakhir. Dan para calon khatimin senantiasa diberikan kesehatan dan senantiasa semangat dalam mengikuti seluruh rangkaian acara Haul dan Haflah Khatmil Qur’an di Pondok Pesantren Al-Munawwir Komplek L. Aamiin.

Penulis: Irfan Fauzi

Leave a Comment

0.0/5